Saturday, December 6, 2014

Operasi Paralel Generator

Generator atau mesin sinkron merupakan bagian dari konversi energi listrik, karena generator (mesin sinkron) mengubah energi gerak menjadi energi listrik. Prinsip kerjanya yaitu induksi elektromagnetik, dimana tegangan yang terinduksi terjadi pada penghantar yang bergerak dalam medan magnet.

Oke, dalam suatu sistem pembangkit listrik skala besar biasanya terdiri dari beberapa generator yang bekerja untuk mensuplai daya menuju beban. Ketika beroperasi antara satu generator dengan generator yang lain yaitu secara paralel, sehingga biasa disebut Operasi Paralel Generator.   Keuntungan yang diperoleh dengan operasi paralel generator ini antara lain :


  1. Dengan operasi paralel generator, bisa mensuplai daya ke beban lebih banyak,
  2. Ketika dirasa beban yang harus disuplai kecil, bisa menghentikan salah satu generator yang diparalelkan.
  3. Memudahkan dalam proses perawatan generator tanpa harus mematikan sistem pembangkit secara keseluruhan
Operasi Paralel
                                            Gambar Operasi Paralel Generator


Dari gambar paralel generator , ketika generator 2 akan masuk ke sistem dalam hal ini sistemnya pada generator 1, maka harus ada syarat-syarat yang harus dipenuhi :


  1. Tegangan rms generator 1 dengan generator 2 harus sama;
  2. Memiliki beda fasa yang sama;
  3. Memiliki urutan fasa yang sama;
  4. Yang tidak kalah pentingnya, frekuensi generator 2 yang masuk ke sistem harus lebih tinggi lebih sedikit daripada frekuensi sistem yang sedang beroperasi.             

0 comments:

Post a Comment